Teknik pemasaran online semakin gencar dilakukan, baik oleh penjual besar ataupun penjual kecil pemula. Ada 2 objective yang biasanya ingin dicapai saat melakukan online marketing: trafik dan sales (penjualan).
Nah, khusus bagi Anda yang lebih mementingkan sales ketimbang trafik, 6 teknik online marketing di bawah ini terbukti efektif meningkatkan omset penjualan (dan tetap bisa digunakan untuk meningkatkan trafik juga), dan menariknya lagi cocok digunakan untuk berbagai jenis produk atau jasa.
Yuk langsung saja kita bahas.
1. Jadikan Tampilan Design Web Anda Lebih Menarik & Professional
Desain web adalah titik awal visitor menilai Anda dan produk Anda. Kesan pertama yang timbul, apakah positif atau negatif, ditentukan dari tampilan website Anda. Bagaimana orang tertarik beli kalau di awal saja sudah ilfeel?
Desain website mempengaruhi jumlah, waktu, dan perhatian yang akan dihabiskan pengguna pada halaman situs Anda. Jadikan situs web Anda sebagai pusat dari semua usaha marketing online Anda.
Buatlah desain web yang menarik, jika Anda tidak bisa melakukannya sendiri, maka ada baiknya mempekerjakan seorang ahli desain untuk membuat situs web yang modern, menarik perhatian, dan yang pasti mobile friendly.
2. Terapkan SEO Untuk Mendapatkan Pembeli Potensial
Jika produk dan jasa Anda dicari oleh banyak orang melalui Google, maka website Anda sebaiknya muncul di halaman 1 Google untuk berbagai pencarian kata kunci yang relevan. Ingat, orang yang mencari suatu produk di Google adalah calon pembeli yang sangat potensial, karena mereka memang sedang butuh (memiliki need dan urgency).
Disinilah kita harus menggunakan SEO atau search engine optimization, yaitu suatu teknik agar website kita bisa muncul di halaman 1 Google untuk pencarian organik. Hal ini akan meningkatkan peluang Anda menjadi perusahaan yang dipilih seseorang untuk berbelanja setelah melakukan pencarian online.
Tantangannya adalah, SEO harus dilakukan secara terus menerus, harus selalu mengikuti update terbaru dari Google, dan cukup banyak yang harus dipelajari jika masih pemula. Tidak semua pebisnis sibuk sanggup melakukannya. Pertimbangan menggunakan jasa SEO yang profesional dengan track-record yang jelas sangat direkomendasikan jika Anda terlalu sibuk melakukannya sendiri.
3. Program Afiliasi atau Rekanan
Dengan program afiliasi, beberapa orang yang percaya pada perusahaan Anda dapat membagikan informasi dan menumbuhkan pasar Anda pada platform berbasis komisi.
Tidak semua bisnis bisa menggunakan program ini, tetapi jika Anda menggunakannya, Anda dapat dengan cepat melihat upaya pemasaran Anda meningkat tanpa perlu melakukan banyak hal sendiri.
Keunggulan sistem afiliasi adalah jaringannya yang luas dan efisien dari sisi biaya. Anda seperti memiliki banyak pasukan yang siap memasarkan produk Anda, tanpa harus Anda yang repot-repot melakukan penjualan.
4. Gunakan Pemasaran Email Berlangganan
Tidak semua visitor langsung membeli di kunjungan pertama ke website Anda. Mungkin mereka masih ragu-ragu, atau belum siap beli, atau apapun alasannya. Untuk itu, Anda perlu mendapatkan data mereka supaya bisa di followup di kemudian hari.
Disinilah peranan email marketing dapat membantu. Anda dapat menawarkan kepada visitor tersebut untuk berlangganan email Anda dengan menawarkan tips gratis yang dikirimkan secara berkala. Dia mendapatkan tips bermanfaat, Anda mendapatkan data emailnya.
Ini memungkinkan Anda untuk selalu terhubung dengan pelanggan potensial dan menjaga hubungan hingga dia siap membeli, dan menariknya lagi semua itu bisa dilakukan secara otomatisasi melalui beragam fitur yang ada di email marketing tersebut.
5. Berikan Penawaran Terbatas Seperti Flash Sale
Tidak cukup memberi kupon bulanan untuk potongan 20% pada pembelian berikutnya, Anda harus menciptakan rasa urgensi pada pelanggan. Kirimkan kupon kepada pelanggan Anda untuk pembelian berikutnya dan beritahu mereka bahwa mereka hanya memiliki 24 jam untuk menebusnya.
Penelitian menunjukkan bahwa flash sale bekerja sangat baik dalam pemasaran. Memanfaatkan rasa takut kehilangan adalah cara terbaik yang mendorong orang ke titik kritis ketika mereka sudah tertarik dengan apa yang Anda tawarkan.
6. Pelihara Blog
Blog digunakan untuk beberapa alasan, termasuk memungkinkan Anda secara konsisten memposting keyword baru dan ini bisa membantu SEO Anda. Lebih dari itu, blog Anda menjadi tempat Anda dapat menawarkan saran, insight, update industri terbaru, sehingga Anda bisa dipandang sebagai ahlinya di bidang tersebut.
HashMicro, salah satu perusahaan software ERP, CRM, Human Resources software, dan software accounting dari Singapore yang kini melebarkan sayap di Indonesia, merupakan salah satu perusahaan yang menjadikan blog sebagai strategi penting dalam aktifitas online marketing perusahaan. Hasilnya, perusahaan mendapatkan banyak lead potensial dari berbagai kata kunci relevan di artikel-artikel blog tersebut.
Hubungan yang baik dimulai dengan kepercayaan, dan blog Anda adalah cara yang bagus untuk membangunnya.
Dengan menerapkan 6 strategi marketing online di atas, diharapkan dapat meningkatkan jumlah pembeli potensial yang menemukan bisnis Anda, sehingga berujung pada meningkatnya penjualan dan omset bisnis Anda. Selamat mencoba!