Xiaomi, vendor asal Tiongkok ini memang sangat digemari oleh para kaula muda di Indonesia, terlebih untuk produk smartphonenya. Hal tersebut lantaran Xiaomi selalu menghadirkan smartphone dengan spesifikasi mumpuni dengan harga yang terbilang murah. Saat ini bisa dibilang Xiaomi merupakan salah satu produsen hp yang banyak dikenal oleh para pengguna smartphone di tanah air.
Berbicara Xiaomi sebenarnya produk mereka tak hanya smartphone tapi juga berbagai barang elektronik lainnya. Bahkan Xiaomi pun menjual berbagai aksesoris seperti lampu, cctv, hingga powerbank. Dan salah satu produk Xiaomi yang paling populer di indonesia selain smartphone yaitu Action Cam, atau yang dikenal dengan nama Xiaomi yi.
Walau melekat dengan kesan produk murah, sebenarnya Xiaomi pun menjual berbagai produk premium dengan harga mahal. Jika kita menilik pada sisi smartphone Xiaomi memiliki smartphone seri mi mix dengan kesan premium dan jual dengan harga mahal. Bahkan yang terakhir mereka mengeluarkan seri Blackshark, smartphone yang dikhususkan untuk para gammer, dan harganya pun terbilang cukup mahal.
Apapun type smartphone Xiaomi milik kamu, kita tidak akan membahas itu disini. Karena saat ini kita akan membahas beberapa kode shortcut untuk membuat fitur tersembunyi yang ada pada smartphone-smartphone Xiaomi. Type nya boleh apa saja yang penting Xiaomi, dan jika kamu pengen tahu apa saja kode tersembunyi yang ada pada smartphone Xiaomi ini dia daftarnya.
Kode shortcut untuk menampilkan fitur tersembunyi di smartphone Xiaomi
*#*#64663#*# *
Lakukan panggilan (seperti hendak menelepon) dengan kode di atas, maka nantinya smartphone Xiaomi milikmu akan menampilkan fitur untuk menguji berbagai komponen yang ada di smartphone. Seperti menguji layar, kamera, suara, led, getar, sensor, dll. Hal ini sangat berguna untuk mengetahui apakah smartphone tersebut sudah memiliki kerusakan atau belum.
*#06#
Kode tersebut sepertinya ada pada semua handphone, kode tersebut berguna untuk mengecek nomor imei atau nomor produksi sebuah handphone.
*2767*3855#
Jika kamu akan menjual smartphone Xiaomi milikmu, kode ini akan sangat berguna bagi kamu. Karena ini adalah kode untuk restart atau factory reset, yang akan membuat smartphonemu kembali ke settingan awal seperti ketika pertama kali beli.
*#*#4636#*#*
Setidaknya ada 2 hal bisa kita dapatkan ketika mengetikan kode tersebut pada smartphone Xiaomi, yaitu untuk mengetahui informasi baterai dan juga informasi tentang aplikasi.
*#*#273282*255*663282*#*#
Kode yang satu ini akan sangat berguna bagi kamu yang akan reset smartphone Xiaomi. Karena ini adalah kode untuk melakukan backup media seperti lagu, video, file, dll.
*#*#197328640#*#*
Untuk kode yang satu ini berguna untuk melakukan running test di smartphone Xiaomi. Biasanya digunakan oleh Service center untuk memastikan tidak ada masalah pada smartphonenya.
*#*#1111#*#*
Kode untuk mengetahui atau melihat versi dari software atau FTA SW.
*#*#1234#*#*
Sedangkan ini adalah untuk melihat versi dari firmare atau OS dari smartphone Xiaomi.
*#*#232339#*#*
Sementara kode yang satu ini berfungsi untuk test jaringan WLAN dan Wifi.
*#*#0842#*#*
Ketika mengetikan kode di atas mungkin smartphone kamu akan terlihat blank putih, tapi tenang saja karena ini adalah kode untuk mengetest blacklight. Selain itu kita juga bisa test vibrate dengan kode tersebut.
*#12580*369#
Kode ini berfungsi untuk mengetahui part yang digunakan dalam smartphone kamu, terdapat juga informasi seperti hardware dan software.
*#*#2664#*#
Ketika smartphone Xiaomi milikmu terasa kurang responsif atau touchscreennya ngawur, kamu bisa menggunakan kode di atas untuk menguji apakah ada masalah dengan touchscreen atau lcd di smartphone kamu.
*#9900#
Jika kamu ingin mencoba masuk system dump OS Android di smartphone Xiaomi mu kamu bisa menggunakan kode di atas.
*#9090#
Kode ini berguna untuk melakukan testing set konfigurasi di smartphone Xiaomi.
*#*#34971539#*#
Seperti about pada setelan, kode tersebut berguna untuk mengetahui berbagai informasi tentang smartphone Xiaomi yang sedang digunakan.
*#872564#
Kode untuk masuk ke menu usb logging control.
*#*#7780#*#*
Hampir sama dengan kode sebelumnya, kode ini juga untuk melakukan reset ke settingan pabrikan, semua data yang ada akan dihapus. Selain itu data partisi akan ikut terhapus jadi semua data aplikasi pun akan ikut terhapus.
*#*#7594#*#*
Dengan kode ini kitar bisa mengatur mode end call (mengakhiri panggilan telepon) dengan menggunakan tombol power. Jadi selain mengunci telepon tombol power pun akan difungsikan sebagai tombol untuk mengakhiri panggilan telepon.
*#*#8255#*#*
Kode untuk menjalankan fitur G-Talk Monitor.
*#*#232338#*#*
Kode ini berguna untuk mengetahui wifi Mac address.
*#*#1472365#*#*
Jika kamu ingin melakukan seberapa akurat GPS di smartphone Xiaomi milikmu, kamu bisa menggunakan kode tersebut.
*#*#232331#*#*
Kode untuk melakukan testing pada bluetooth.
*#*#0588#*#*
Kode tersebut berguna untuk test sensor Proximity. Sensor proximity ini sensor yang berguna untuk meredupkan layar ketika smartphone sedang digunakan untuk menelepon. Jadi ketika smartphone diletakan di telingan, maka secara otomatis layar akan mati/redup, hal ini bertujuan agar menu atau tombol-tombol yang ada di layar smartphone tidak sengaja tersentuh.
*#*#0*#*#*
Kode ini berguna untuk melihat seberapa baik LCD di smartphone kamu apakah sudah ada error atau ada kerusak atau belum.
*#*#2663#*#*
Layar sentuh juga ada versinya loh, dan untuk mengetahui versi layar sentuh di smartphone Xiaomi milikmu kamu bisa menggunakan kode di atas.
*#*#3264#*#*
Begitu juga dengan ram, kita bisa melihat versi ram yang ada di smartphone kamu dengan melihatnya menggunakan kode tersebut di atas. Saat ini versi ram yang banyak digunakan adalah ddr3 dan ddr4.
*#*#2222#*#*
Sementara kode ini adalah untuk mengetahui Melihat versi dari FTA HW.
*#*#4986*2650468#*# *
Dan yang terakhir ini adalah kode untuk mengetahui berbagai informasi tentang PDA, Phone, H/W, RFCallDate, dll.
Itulah beberapa diantar kode yang bisa kita gunakan di smartphone Xiaomi. Kode tersebut memang terlihat sepele untuk kamu yang ga doyan utak-atik smartphone. Tapi jika kamu memang suka oprek smartphone kamu tentu akan sangat membutuhkan beberapa kode tersebut di atas. Selain itu kode-kode tersebut di atas juga akan berguna bagi kamu yang ingin merest data, membackup, dll untuk tujuan seperti misalnya smartphone mu akan dijual. Jadi sebelum dijual alangkah baiknya kamu melakukan reset data agar data penting kamu tidak jatuh ke pihak yang tidak bertanggung jawab, dan kodenya ada di atas.