Pernah mengalami smartphone android terkunci karena lupa password? Jika pernah atau memang sedang mengalami hal tersebut, kamu sudah datang ke situs yang tepat. Karena kali ini www.arie.pro akan membahas cara mudah membuka smartphone Android yang lupa password.
Sebenarnya ada beberapa metode yang bisa kita gunakan untuk membuka smartphone yang lupa password. Jika mencari solusinya di google mungkin kamu akan mendapatkan banyak sekali cara membuka smartphone android yang lupa password. Tapi dari beberapa cara tersebut kita akan membahas sebuah cara yang dirasa paling mudah.
Dan jangan lupa, jika cara kali ini kita hanya akan membahas cara membuat smartphone android yang lupa password. Jadi kunci homescreen tidak bisa terbuka karena passwordnya yang lupa. Buka terkunci karena masalah lain atau misalnya terkunci karena lupa pola.
Jika smartphone android kamu terkunci karena lupa pola kamu bisa membaca solusinya di artikel sebelumnya disini: https://www.arie.pro/cara-membuka-pola-android-tanpa-harus-factory-reset/. Dan perlu diketahui di cara yang akan saya jelaskan ini diharuskan smartphone terkoneksi ke internet dan juga akun google yang aktif di smartphone. Dan biasanya para pengguna android memang telah memiliki akun google yang terdapat di smartphone, karena tanpa akun google otomatis aplikasi seperti playstore, gmail, dll tidak dapat digunakan.
Cara paling mudah membuka kunci smartphone android yang lupa password
- Pertama kunjungi situs Android Device Manager lewat browser di smartphone, PC atau Laptop. Kamu bisa pinjam dulu smartphone ke teman atau pergi ke warnet jika kamu hanya punya 1 samrtphone android saja.
- Berikut alamat situs Android Device Manager: https://www.google.com/android/devicemanager.
- Silahkan klik link tersebut kemudian login menggunakan akun Google yang ada di smartphone android yang terkunci
- Setelah itu Google akan mencoba mencari posisi perangkat kamu, lalu klik tulisan Terima
- Setelah itu akan muncul pilihan LOCK, silahkan pilih LOCK.
- Setelah itu kamu akan disuruh untuk memasukan password baru, silahkan masukan password baru sebanyak dua kali. Kolom lainnya biarkan saja kosong, kemudian tekan lock.
- Biarkan dahulu sekitar 5 menitan. Sekarang kamu sudah bisa membuka smartphone kamu yang terkunci dengan password yang baru saja kamu buat.
Bagiamana sangat mudah sekali bukan? ini saya rasa cara paling mudah karena kita tidak perlu melakukan factory reset atau tidak perlu menghunbungkan dulu smarpthone android ke komputer. Jadi silahkan dicoba ya guys, tapi jangan dipake buat membuka smartphone android pacar yang dikunci ya guys, hehe… jangan lupa untuk membaca artikel lainnya karena masih banyak artikel menarik lainnya di www.arie.pro.