
Buat kamu yang senang berbelanja online pasti sudah tahu jika di moment menjelang idul fitri biasanya pengiriman barang oleh kurir menjadi lama. Hal tersebut terjadi karena meningkatnya volume pengiriman oleh kurir seperti JNE, JNT, Sicepat, JNE, Pos, dll.
Di Indonesia sendiri ada tradisi THR (tunjangan hari raya) dimana para pekerja mendapatkan uang lebih untuk hari raya lebaran. Hal tersebut pulalah yang menyebabkan banyaknya orang berbelanja secara online maupun offline. Terlebih di Indonesia ada tradisi menggunakan baju baru saat lebaran.
Selain itu para pekerja pengiriman barang (kurir) tentunya ingin juga merasakan liburan di hari raya. Jadi volume pengiriman meningkat dan ditambah libur juga, sehinga biasanya pengiriman barang menjadi lama. Nah disini saya akan berbagi informasi seputar waktu operasional jasa pengiriman barang saat lebaran.
Jadwal operasional pengiriman barang saat idul fitri 1442 – 2021
Mengutip dari halaman kompas Direktur Operasi d& Teknologi Informasi PT.Pos Indonesia, Hariadi, ia mengatakan
Memasuki cuti bersama Hari Raya Lebaran yang ditetapkan pada 12 Mei 2021 dan libur Lebaran jatuh pada 13-14 Mei 2021, kami tetap melayani masyarakat yang membutuhkan jasa pengiriman PT Pos Indonesia. Kami tetap beroperasi dan layanan tetap buka selama libur lebaran.
Sementara sicepat express di halaman resmi instagramnya menuliskan:
Seluruh opsi pengiriman buyer atas layanan SiCepat di partner marketplace akan dinonaktifkan sementara oleh pihak marketplace mulai tanggal 9 Mei 2021 pukul 22.00 WIB dan akan diaktifkan kembali pada tanggal 15 Mei 2021 pukul 00.00 WIB.
dan JNE melalui Presiden Direktur PT Jalur Nugraha Ekakuri (JNE) Muhammad Feriadi, mengatakan:
Libur Lebaran, tetap buka dong semua layanan pengantaran JNE, Seperti yang sudah-sudah, saat libur lebaran kita menambah jumlah kurir, Jam kerja kita juga tidak dikurangi, seperti jam kerja biasa saja dengan shift-shift-an.
Dan jika mengacu ke marketplace tokopedia, berikut ini jadwal operasional kurir selama lebaran 2021 yang kemungkinan jadwal ini pun akan sama dengan marketplace lain seperti shopee, bukalapak, lazada, dll.
Itulah jadwal operasional pengiriman barang untuk setiap ekspedisi di lebaran 2021 ini.