
Sedang ingin menonton suatu film di Netflix kemudian muncil notifikasi Your Account can’t be used in this location, kenapa masalah tersebut terjadi? dan bagaimana cara kita mengatasinya? berikut ulasannya.
Jadi ketika muncul notifikasi Your Account can’t be used in this location di Netflix, biasanya hal tersebut karena Netflix mendeteksi alamat akun yang kita miliki tidak sesuai dengan IP adress atau alamat jaringan internet yang kita gunakan.
Hal ini sering terjadi ketika kita membeli akun dari orang lain atau membuat akun tidak secara langsung oleh kita sendiri. Misalnya akun netflixnya dibuat di negara tertentu, kemudian digunakan di Indonesia, maka akan sering terjadi masalah tersebut.
Karena memang saat ini banyak sekali orang yang memperjual belikan akun netflix baik di Ecommerce seperti tokopedia, shopee, lazada, bukalapak, dll. Atau bahkan di media sosial seperti facebook, instagram, twitter (X), dll.
Atau memang ada sebagian orang yang dengan sengaja membeli akun dari orang luar negeri untuk dapat menonton film tertentu. Misalnya karena filmnya tidak dapat ditayangkan di Indonesia, sehingga ia sengaja membeli akun dari orang lain.
Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Netflix akan menyesuaikan alamat akun dari metode pembayaran yang digunakan, misalnya ketika menggunakan pembayaran credit card maka netflix akan menggunakan alamat akun sesuai dengan alamat yang ada di credit card.
Sehingga ketika akun netflixnya digunakan di kota atau negara lain maka akan muncul notifikasi Your Account can’t be used in this location tersebut.
Solusinya kita harus menggunakan VPN dan menggunakan akses internet yang sesuai dengan negara yang digunakan untuk pembayaran. Misalnya alamat pembayarannya itali, maka kita harus menggunakan VPN dengan akses internet dari negara itali.
Perhatikan!!
Saya sangat tidak menyarankan buat kamu untuk membeli akun dari orang lain atau menggunakan akun milik orang lain. Terlebih saat ini untuk daftar netflix itu mudah sekali.
Jika diibaratkan, kalau kamu bisa mendaftar Facebook, itu artinya kamu juga akan bisa mendaftar netflix, karena memang semudah itu.
Selain itu, biaya berlangganan akun netflix saat ini sudah ada pembayaran lokal seperti misalnya menggunakan paket indihome, bayar pake pulsa telkomsel atau bayar langsung lewat gopay. Tutorialnya sudah banyak sekali di internet.
Namun memang ada beberapa film yang tidak bisa tayang di Indonesia, sehingga terpaksa kita harus menonton menggunakan akun yang dibuat dari negara lain (alamat pembayaran negara lain), tapi kita juga nantinya harus menggunakan alamat internet dari negara lain, seperti menggunakan VPN.